SUPER SHOW 6 JADI KONSER TERAKHIR SUPER JUNIOR ?



SURABAYA – Boyband papan atas Korea Selatan, Super Junior atau yang biasa disebut ‘Suju’, tahun ini direncanakan akan menggelar konser untuk ketiga kalinya di Indonesia. Konser ini akan digelar di ICE BSD (Indonesia Convention Exhibition), Tangerang Selatan pada tanggal 3 Mei  mendatang. Sejak Super Show 4, Super Junior memang tidak pernah dalam formasi yang lengkap, ini dikarenakan beberapa member harus pergi menjalankan kewajibannya sebagai warga Negara Korea untuk Wajib Militer. Super Junior membuka konsernya di Jakarta dengan Super Show 4 pada tahun 2012 lalu. Untuk Super Show 6 nanti, hanya ada 8 member yang akan ikut berpartisipasi dalam konser tersebut, yakni Donghae, Eunhyuk, Leeteuk, Heechul, Kangin, Ryeowook, Siwon dan Kyuhyun. Member lain yang sedang menjalankan Wajib Militer seperti Shindong, Yesung dan Sungmin sementara tidak bisa ikut dalam konser. Biasanya, wajib militer ini  wajib dilakukan oleh setiap warga laki-laki di Korea Selatan sebagai pengabdian kepada negaranya. Namun, di konser Super Show 6 nantinya juga akan menghadirkan member sub-unit dari Super Junior, yakni Super junior-M Henry dan Zhoumi yang juga dipastikan akan ikut dalam konser yang digelar selama kurang lebih 3-4 jam tersebut.
Sebuah isu juga telah menyebar tentang SS6, bahwa konser yang akan diadakan pada bulan Mei mendatang ini merupakan konser terakhir bagi Super Junior. Berita ini juga sempat menggemparkan para ELF(Everlasting Friends) sebutan bagi penggemar Super Junior. Pasalnya, mereka sempat khawatir apabila idola mereka akan bubar mengingat usia mereka yang sebagian besar akan memasuki kepala tiga. Namun, perwakilan pihak promotor Synergism, Franciska Meilani menjelaskan kembali melalui Konfrensi Pers di Pisa Cafe, Jakarta Pusat, Rabu (8/4/2015) yang dilansir melalu Kompas.com, bahwa tujuh personil Suju akan melaksanakan wajib militer (wamil) dan terpaksa absen menghibur penggemarnya --yang biasa disebut ELF-- hingga 2017, atau setelah merampungkan agenda tur Super Show 6. "Jadi akan agak lama baru ada konser berikutnya. Jadi mungkin ini (Super Show 6 di Jakarta) bisa dibilang agak 'terakhir' ya," ujar Fransiska.

Pernyataan ini juga diperkuat dengan gelagat dari sang menejemen yang menaungi Super Junior, SM Entertainment. Apabila Super Junior akan hengkang ataupun bubar, pasti mereka juga akan memberikan keterangan lebih lanjut. Namun, dari pihak SM Entertainment pun tidak mengiyakan ataupun menolak issue yang sedang hangat diperbincangkan. Sementara ini, para fans dari Super Junior hanya beranggapan bahwa idola mereka akan fakum untuk beberapa tahun karena anggota yang semakin menipis dikarenakan tuntutan Wajib Militer. Mereka juga berharap bahwa konser SS6 bulan Mei mendatang dapat sangat berkesan mengingat ini merupakan konser tour dunia terakhir sebelum penantian panjang mereka dimulai untuk beberapa tahun kedepan dengan anggota yang lengkap dan dapat kembali mengadakan konser tour dunia kembali.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

FILOSOFI BANGUNAN TWIN TOWER DI UINSA

Tanah Keras Jadi Kendala Pembangunan Twin Tower di UINSA

Lirik Lagu EXO - SING FOR YOU ( Romanized + Terjemahan Indo )